Friday, October 19, 2012

Hamba Tuhan



Pdt Agus Gunawan

Fil 4:10-14
10  Aku sangat bersukacita dalam Tuhan, bahwa akhirnya pikiranmu dan perasaanmu bertumbuh kembali untuk aku. Memang selalu ada perhatianmu, tetapi tidak ada kesempatan bagimu.
11  Kukatakan ini bukanlah karena kekurangan, sebab aku telah belajar mencukupkan diri dalam segala keadaan.
12  Aku tahu apa itu kekurangan dan aku tahu apa itu kelimpahan. Dalam segala hal dan dalam segala perkara tidak ada sesuatu yang merupakan rahasia bagiku; baik dalam hal kenyang, maupun dalam hal kelaparan, baik dalam hal kelimpahan maupun dalam hal kekurangan.
13  Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku.
14  Namun baik juga perbuatanmu, bahwa kamu telah mengambil bagian dalam kesusahanku.

Apakah saudara mengalami seperti Rasul Paulus pada ayat 13. Ada kekuatan Rasul Paulus menanggung segala sesuatu. Saya bukan hamba Tuhan yang bisa menjaga semangat terus menerus. Terkadang bisa turun, walau sepanjang tahun berusaha semangat. Ada saat kita merasa tawar, putus asa, tawar hati, bosan, jenuh, merasa begini saja, ingin ada perubahan tapi hanya 30, 50%. Melayani terkadang sangat lelah, siang malam, tidak ada istirahat. 24 jam 7 hari seminggu. Apa yang paling utama dari hamba Tuhan. Ada 3 hal yang ada dari hamba Tuhan
1.       Hidup yang berintegritas. Yang dilakukan dan dikatakan sama.
2.       Berita. Kita punya pesan firman Tuhan kepada jemaat.
3.       Memiliki kuasa Tuhan. Bila tidak akan capai.
Hidup capai, ada yang ingin ulangi? Kebanyakan orang Kristen lebih dari 50% tidak mau ulangi lagi. Orang Kristen sudah capai. Saya mengerti. Jangankan orang tua, orang muda saja cape. Ada yang bilang belajar cape. Tapi disuruh keluar tidak mau. Saya sedang ambil S3, 4 tahun baru selesai. Anak muda, S1 saja sudah cape apalagi S3. Ada orang jalan sebentar saja sudah cape. Baru lantai 1, sudah berhenti.
Banyak orang hidup dengan kelelahan. Di gereja saya , yang semangat 1/3 nya, 70% lelah, burnt out. Maka kita harus menghargai orang yang melayani TUhan. Rasul Paulus pernah berkata, aku rasanya ingin mati saja. Bebannya begitu besar sehingga ingin mati saja. Saya pernah cape, stress dan berkata, Tuhan angkat saja sekarang saja.
Rasul Paulus susah :
1.       Melayani jemaat. Hal ini susah. Saya sudah merintis 3 gereja. Melayani orang tidak gampang. Mau 50, 100, 200 tidak gampang. Waktu kecil SD, SMP, SMA saya jualan. Saya bisnis, piara ayam. Dari 100 sampai 10.000 ekor sampai saya pergi ke SAAT. Tapi menurut saya urus ayam 10.000 ekor lebih gampang dari urus jemaat. Ayam tidak pernah protes. Saya melayani jemaat tidak gampang, ada yang encok (harusnya dokter), anaknya tidak gereja (tolong dicari), diminta bombing anak jemaat. Filipi : ada yang bertengkar dalam jemaat. Kita terkadang putus asa melayani orang. Itulah tantangan penggembalaan. Rasul Paulus tidak diterima bahkan kerasulannya diragukan. Pk 21.30 ada jemaat yang meninggal di luar kota, istri saya, diminta datang. Ada yang sakit minta antar. Saya antar ke RS. Saya cape, lelah, ingin di parkiran sampai pk 21.30. Doain orang sakit sampai 1 jam.  Urus orang tidak gampang, ada yang tersinggung. Ada yang suara bagus tidak mau nyanyi, yang jelek mau nyanyi. Jemaat filipi, Korintus dilayani padahal paling sulit.
2.       Misi penginjilan. Tidak gampang. Di Filipi, teman2 Paulus meninggalkan dia. Tidak bertumbuh tiba-tiba. Penglihatan jelas dari Tuhan tetapi tidak gampang melakukannya. Waktu dapat panggilan dari Makedonia, tidak ada panitia penyambutan. Hidup dan melayani Tuhan tidak gampang.
3.       Ada masalah di dalam, teman-temannya menghianati dia. Orang paling dekat menghianatinya. Mereka bersukacita karena Paulus di penjara. Saat di penjara sendirian, teman-teman dekat meninggalkan dan bersukacita. Jangan bayangkan kalau kita masuk penjara, tidak semua menangis untuk kita. Mereka memikirkan perut mereka. Sakit dari dalam.
4.       Dari luar oposisi, aniaya bahkan penjara. Filipi ditulis dari penjara. Ia ingin hidup dan bangkit bagi Tuhan tetapi kesusahan dan aniaya.
5.       Kekurangan. Mau ini itu tidak ada. Pakaian juga tidak ada.
Ketika Paulus  mau melayani Tuhan , tidak semua tersedia. Waktu ia mau , yang terjadi terbaliknya.

Kita ingin hidup dan bangkit bagi KRistus. Menyanyinya gampang tapi melakukannya setengah mati. Senin-Jumat melakukannya tidak mudah. Kita mungkin melakukannya semakin kelemahan yang makin kita terima. AKu tidak punya kekuatan. Ada orang Kristen yang begitu lemah. Saya kagum melihat orang yang banyak melakukan pekerjaan besar. Tetapi melihat gereja yang begitu kecil, minoritas tidak bisa apa-apa. Allah kita besar, tapi biasa saja.

Seorang pemuda menyanyi, Tuhan aku pikir aku sudah berubah, ternyata aku belum berubah. Memang elo berubah apanya. Kontras, dengan lagu Aku berubah, sungguh ku berubah. Yang 1, aku berubah tapi tidak ada perubahan. Banyak yang putus asa, didoakan tidak berubah-ubah. Seorang Ateis menulis, aku diajak ke gereja terus, sampai aku bosan. Kenapa aku diajak ke gereja. Nietze, kamu ke gereja supaya berubah dan diselamatkan. Lalu ia tulis, kalau lihat orang yang di gereja, mereka yang harus diselamatkan bukan saya. Hidup yang utus asa, mukanya seperti papaya cibinong , tidak ada sukacita. Kalau kit aorang diberkati, tunjukkanlah dalam hidup barulah orang percaya. Sehingga aku baru tahu kebenaran firman Tuhan.

Tunjukkan kita diberkati. Mengklaim kita berubah, kita di dalam Tuhan. Orang di luar menanti jawaban atas imanmu. Saat orang Kristen menghadapi hidupyang tidak mudah, di mana masalahnya. Banyak orang jaga hidup baik-baik, hidup suci, kudus. Tidak salah, tapi perlu kuasa dalam hidupnya. Setia, kudus tidak cukup. Dunia tidak perlu hana itu. Baik, kudus, setia.  Tetapi orang yang mengalami kuasa Tuhan. Orang Kristen hadapi tantangan , lari, narkoba, mabok. Bahkan ada yang ovverdosis mati. Saya pikir, orang narkoba matinya enak. Overdosis, saat ketergantungan. Mereka lari dari kenyataan hidup. Mereka di penjara dalam pel ini, mereka ingin melepaskan diri dari ketergantungan ini. Mereka kembali di penjara. Mereka kompromi.  Jadi orang Kristen lemah karena kompromi dengan jalan dunia. Orang dunia buat apa, kita ikut. Kita ikut arus.Di depan rumah ada ayi lewat rmah saya. Saya lihat dia bawa anjing kecil rantainya besar. Kalau ditanya  mau kemana, ia bilang tergantung anjinya. Jadi ikan, gampang jadi ikan hidup atau mati. Ikan hidup susah karena harus lawan arus.  Mau ikut dunia ini jauh lebih ampang. Yang ketiga, ada orang yang akhirnya suam-suam. Jadi Kristen, tidak bisa maju dalam kekristenan tidak bisa. Dibilang dingin tidak, panas juga tidak. Jadi suam-suam. Firman Tuhan diperhatikan dian dilakukan sedikit. Ke gereja dan berikan persembahan. Dalam manajemen, disuruh melayani ikut. Pohon ara yang dilihat Yesus kecil, tapi tidak bisa dimakan. Kekristenan kita rata-rata atau sedang-sedang sja. Melayani Tuhan, datang kegereja. Middle saja. Suam-suam kuku, seperti jemaat di kitab Wahyu. Banyak orang Kristen menghadapi hidup tidak mengalami kemenangan. Dibialng menang tidak, tetapi tidak kalah. Paulus serahkan hidup kepada Tuhan. Pelayanannya dihianiti, didera, mengalami kekurangan. Di dalam segala keadaan ini , saya bisa menanggungnya. Aku mampu menanggungnya, mengatasinya. Masalah yang bagaimana pun , bisa diatasi.

Di Kick Andy, hidupnya begitu sengsara. Orang Kristen yang biasa saja, menjadi pengangguran rohani yang tidak bisa berubat apa-apa. Paulus : segala perkara , aku tanggung di dalam Dia. Ia punya kemampuan, power untuk atasi. Ia punya power, karena di dalam Kristus. Ia punya komunikasi , hubungan dengan Kristus. Tanpa hubungan, tidak ada power. Di suatu tempat yang suasana bagus , ada yang merasa mendapat kuasa. Bukan begitu. Merasakan hbuungan, mereasa dekat, anda merasa dikuatkan. Kalau lihat kipas angin, berhenti putar karena tidak dicolok listrik.  Di Jakarta ada ibadah , chinese tua tapi kalau nyanyi tidak kalah dengan anak muda. Semangat luar biasa. Makin tua makin semangat. Ada yang cari duit, tiap tahun beli Alkitab dan bagikan . Ternyata ada Alkitab masih banyak, dibagi ke kota lain, ke sekolah. Lalu lewat ke pesantren. Jadi dibawa ke pesantren. Pimpinan bilang tidak bisa. Waktu dibilang orang Kristen disuruh masuk. Lalu dibagi dan disuruh cari kesalahan. Pimpinan baca dan bertobat. Sekarang jadi pendeta. Ia dengar khotbah di KKR, firmanNya menggungah saya. Ia pergi pelayanan. Kita semakin usia tambah semakin  semangat. Kalau kuasa dari tubuh, lemah, sebentar encok, lemah. Mau pensiun, cape. Paulus mengatakan, segala perkara dapat kutanggung didalam Kristus. Bagiku hidup adalah Kristus dan Kristus di dalamku. Ada anak muda selama 13 tahun, doakan saya papa mamaku karena mau cerai. Ia bilang, boleh kee rumah. Lalu anak muda ini bilang, mau tidak om tante jangan cerai. Padahal sudah ajukan surat ke pengadilan. Akhirnya mereka tidak jadi cerai. Masih remaja , kecil, dipakai Tuhan.

Jahe makin tua makin pedas. Yang muda tidak kalah. Tuhan : Akulah pokok, kamu rantingnya. Bernutrisi , naik terus, tidak pernah habis. Sehari doa berapa lama. Ambil waktu berbuah dengan Tuhan Yesus. Saya setiap hari ½-1 jam , bermeditasi dan berdoa. Bukan hanya baca Alkitab. Tanpa itu saya pasti tidak ada apa-apa. Tanpa kekuatan Tuhan tidak bisa. Minggu lalu saya di Samurdra Indonesia. Saya suka mincing. Saya bilang mau pancing ikan hiu. Saya mau sesuatu yang berbeda. Saya ke laut, sewa kapal, ke samudra Indonesia. Ombak 3 m, seru Teman sebagian sudah tumpah. Sayangnya ikannya tidak ada.  Hanya ikan yang kecil. Lalu saya zoom, saya kirim  Ketika menghadapi hidup, tantangan. Di samudra, ombak tinggi tapi menyenangkan. Hidup , kita butuh dekat dengan Tuhan. Makin dekat dengan Tuhan, semakin dekat kuasa. Semakin jauh, semakin dingin. Yang dimaksud, pribadi dengan Tuhan. Ada kuasa yang diimpartasi, Tuhan kasih kekuatan itu. Ibu yang disiksa jaman penjajahan, kuat. Ibu di bandung 91 tahun tinggal di lantai 3, terbang ke NY maunya sendirian. ANaknya 72 tahun.  Makannya tahu 1 biji, kerja banyak. Kita makan banyak , kerja sedikit. Subuh, ia tidur pk 24. Bangun pk 3. Saya keberatan tugas diiambil. Kalau saya sudah tua, dikurangi kalau sudah tua. TUanya saat mendekat padaMu. Sumbernya hubungan dnegan Tuhan. Mengalami kekuatan yang luar biasa. Banyak orang mengalami  ini.

Kita senang mati karena tidak mengalami kuasa Allah. Tidak ada kuasa atasi kesedihan. Tidak percaya lagi , sesuatu yang besar bisa terjadi lagi. Koyo dijual RP 500.000/ 10 buah. Ini mengandung akar pohon besar-besar diambil zat. Semua racun diambil, sehat. Jari saya luka , bengkak jadi sembuh. Tapi ke dokter. Akhirnya ia tidak berani jamin. Saya ajari jualan barang. Karena iman percaya, kuasa Tuhan datang. Disesah 39 kali, secara manusia Paulus habis akal. Tetapi tidak habis, karena kuasa TUhan bekerja.

Ketiga, yang diekrjakan Paulus, suatu transformasi ke depan. Maju seperti orang Israel karena esodus Karena kemenangan yang dibangun oleh Tuhan menjadi kekuatan baru. Di PB yang selalu diulang, kebangkitan Tuhan Yesus. Karena semua ang dibangun Tuhan ,embawa kita maju. Karena jerih payahmu, dalam Tuhan tidak selesai. Ingatlah apa yang Tuhan lakukan banyak perkara di dalam Alkitab. Termasuk apa yang dialami kita. Allah terbukti sudah … EbenHaezer.

Saya kuliah di AS, bidang social science dan kepemipinan. Ujian yang dilewati adalh statistic. Minimal 90. Buku tebal belajar statistic. Saya ketemu sekretaris dan makan siang. Saya takut ujian statistic. Ia bilang jangan takut. Program ini sudah berjalan 10 tahun, banyak yang takut, orang AS yang lulus hanya ¼ jadi jangan takut. Yang Amerika saja sudah gugur. Apalagi yang dari Asia. Orang bule yang lahir, tinggal dan sekolah disitu hanya llus 25%. Saya dari bandung , lahir di Gaurt. Saya belajar. Minta tolong Tuhan. Saya jadi dekat denganTuhan. Saat uian ada 9 orang dari berbagai Negara. Salah satunya wanita kulit hitam yang berpengaruh di Afrika. Mariah William. Direktur Fox TV. Kita ujian, saya paling bisa 60%. Limit 90. Saya kembalikan ke perkataan Paulus, segala perkara dapat kutanggung dalam Tuhan. Kalau tidak lulus, saya pulang ke Indonesia. Tpai kalau TUhan mau, tolong luluskan. Tuhan saya jarang minta sama Tuhan, tetapi kali ini Tuhan yang tentukan dan tolong. Waktu tinggal 20 menit, selesai dosa, saya merasa jadi pintar. Saya melihat gampang. 20 jawaban yang saya selesaikan.  Saya keluar serahkan. Ia terakhir Pualgn ke apartemen, di suruh kumpul. 2 kali kring. Kamu dipanggil ditunggu. Saya keluar, sambil nyanyi, Aku berserah. Semua kawan 9 orang sudah kumpul. Saya keluar, tidak punya kekuatan. Dipanggil. Agus dan seoran gperepuan. Kalian berdua lulus.  Itu menimbulkan semangat baru buat saya. Gunung es sudah saya lewati dengan kekuatan Tuhan Itu memberi kekuatan baru. Ia ada dan dhadir . Apa yang saudaraalami, Tuhan beri kekuatan baru. Kita seringkaoi tidak ingat Tuhan berkuasa, hadir untuk mberi perubahan buat kita . Mala mini kita pulang dengan kekuatan baru. Segala perkara dapat kutanggung. Pualgn ke rumah, soal bicara tentang kekuatan, tidak bisa. Lalat dari Jakarta sampai Surabaya tidak bisa. Sampai ke Jatinegara mati. Kalau pintar ia Cengkareng naik pesawat. Mengadalkan kekuatan diri sendiri tidak bisa. Di luar Aku, kamu tidak bisa melakukan saya. Dulu saya pikir exaggerating. Di dalam Yesus, bisa lakukan segala perkara. Kita harus andalkan Tuhan daripada kemampuan kita. Untuk STTB. Kesalahan Kita mengadalkan kekuatan kita.  Elum melatih iman berjalan bersama dengan Tuhan. Tanpa itu, nyanyian tetap nyanyian. Tetapi saya bicara, Tuhan, ini saya, penuh dengan dosa.  Di tengah pelayanan , saya diajari di tengah pengalaman bagaimana cara kerja Tuhan. Tuhan yang hidup dan berkerja. Ia buka jalan. Ia bekerja dengan saya. Maukah setiap kita mengalami kuasaNya? Alamai perubahan? Tanpa itu, kita jadi lemah. Saya percaya yang dilakuakn suami istri , Tuhan gerakan, hari itu hari penuh doa. Ketika pemimpinnya bertoba, kalau bukan karena Tuhan , siapa lagi? Kebencian saya terhadap orang Kristen terlupakan. Ketika dikasih Alkitab ratusan, saya akan cari. Tetapi waktu baca, saya termukan yang saya cari bertahun-tahun. Saya alami kuasa TUhan.

No comments:

Post a Comment